10 Destinasi Wisata Mempesona di Provinsi Banten

10 Destinasi Wisata Mempesona di Provinsi Banten
Provinsi Banten adalah provinsi yang terletak di ujung barat Pulau Jawa. Provinsi Banten resmi berpisah dengan Provinsi Jawa Barat pada tahun 2000. Tak kalah dengan provinsi lainnya di Indonesia, Provinsi Banten juga menyimpan beragam destinasi wisata yang wajib dikunjungi. Ada wisata alam, peninggalan bersejarah hingga wisata religi yang sangat mempesona. Berikut ini 10 destinasi wisata yang mempesona di Provinsi Banten yang wajib Anda kunjungi. 

1. Masjid Agung Banten

10 Destinasi Wisata Mempesona di Provinsi Banten
Masjid Agung Banteng merupakan situs religi bersejarah peninggalan Sultan Maulana Hasanudin, Putra Sunan Gunung Jati. Dengan mengunjungi Masjid Agung Banten, Anda dapat belajar tentang peninggalan sejarah Islam pada abad ke-16 Masehi. Masjid dengan perpaduan arsitektur gaya Hindu Jawa, Cina dan Eropa menambah pesona keindahan Masjid Agung Banten ini. Selain itu, terdapat pula makan-makan kesultanan Banten. Masjid Agung ini terletak di Desa Banten Lama, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, Propinsi Banten, sekitar 10 km sebelah utara Kota Serang. 

2. Danau Tasikardi
10 Destinasi Wisata Mempesona di Provinsi Banten

Danau Tasikardi merupakan danau yang dibuat pada masa pemerintahan Panembahan Maulana Yusuf pada 1570-1580 M. Panembahan Maulana Yusuf adalah sultan kedua Kesultanan Banten. Danau Tasikardi dulunya merupakan tempat peristirahatan sultan-sultan Banten bersama keluarganya. Danau Tasikardi terletak di Desa Margasana, Kecamatan Kramatwatu, Kabupaten Serang, Provinsi Banten, sekitar 6 kilometer di sebelah barat Kota Serang.

3. Desa Wisata Sawarna
10 Destinasi Wisata Mempesona di Provinsi Banten
Desa Sawarna dikenal sebagai desa wisata karena memiliki berbagai destinasi wisata didalamnya seperti pantai, sungai, hutan, panjat tebing, gua, dan agrowisata. Ada beberapa gua yang terdapat di Desa Wisata Sawarna tapi yang palng populer adalah Gua Lalay dan Gua Lauk. Kedua gua ini dikenal karena pemandangan stalagmit dan stalaktitnya yang mempesona. Sedangkan untuk wisata pantai ada Pantai Ciantir atau Pantai Sawarna dan Pantai Tanjung Layar. Jika Anda ingin suasana berbeda, Anda bisa juga melakukan kegiatan agrowisata di timur desa, seperti mencari batu-batu hias di Sungai Cisawarna, mengunjungi tempat pelelangan ikan, melakukan olahraga panjat tebing, melihat kekayaan flora dan fauna hutan suaka alam, mengunjungi sentra pembuat gula kelapa, sentra pengrajin gitar dan biola, makam Jean Louis Van Gought, Tapak Sikabayan, dan lain sebagainya. Desa Wisata Sawarna terletak di wilayah Kampung Gendol, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten.

4. Taman Nasional Ujung Kulon

10 Destinasi Wisata Mempesona di Provinsi Banten
Kawasan Taman Nasional Ujung Kulon tidak hanya mencakup kawasan daratan yang ada di Pulau Jawa saja, melainkan juga termasuk beberapa pulau di sekitar ujung barat Pulau Jawa. Kegiatan utama yang dapat dilakukan di Taman Nasional Ujung Kulon adalah tracking, berkemah, dan melihat keanekaragaman jenis biota laut, darat, dan satwa langka. Fungsi utama Taman Nasional Ujung Kulon selain sebagai tempat wisata adalah sebagai tempat perlindungan badak. Kawasan Taman Nasional Ujung Kulon masuk wilayah administrasi Kecamatan Sumur, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten. 

5. Klenteng Tanjung Kait

10 Destinasi Wisata Mempesona di Provinsi Banten
Klenteng Tanjung Kait dibangun pada tahun 1792 M ini disebut juga sebagai Klenteng Tjoe Soe Kong. Selain sebagai tempat sembahyang dan berdoa, klenteng ini juga dipercaya sebagai tempat yang tepat untuk meramal nasib. Klenteng Tanjung Kait memiliki sumber mata air (sumur) yang telah berumur ratusan tahun dan merupakan sumber kehidupan bagi masyarakat di sekitarnya. Sumber mata air ini tidak habis airnya walaupun diambil secara terus menerus dalam jumlah yang besar. Klenteng Tanjung Kait ini terletak di Dusun Tanjung Anom, Desa Tanjung Kait, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang, Propinsi Banten. 

6. Taman Wisata Alam Pulau Sangiang

10 Destinasi Wisata Mempesona di Provinsi Banten
Taman Wisata Alam Pulau Sangiang dikenal juga dengan julukan Seven Wonders of Banten (Tujuh Keajaiban Banten). Taman Wisata Alam Pulau Sangiang ini memadukan wisata alam, wisata sejarah, dan wisata ilmiah. Di kawasan ini terdapat berbagai flora dan fauna langka dan berbagai kekayaan ekosistem, seperti terumbu karang, hutan bakau (mangrove), dan hutan pantai. Jika ingin melakuakn scuba diving, snorkling, berjemur, memancing, berperahu, serta melihat keindahan terumbu karang dan taman laut dengan glass bottom boat, Anda dapat mengunjungi kawasan Tanjung Raden, Legon Waru, dan perairan laut selatan yang terdapat di dalam Pulau Sangiang. Sedangkan, untuk menikmati wisata sejarah, Anda dapat mendatangi kawasan di sekitar Pos TNI Angkatan Laut yang terdapat sisa-sisa peninggalan perang dunia kedua, seperti meriam dan benteng pertahanan tentara Jepang dari serbuan tentara Sekutu. Taman Wisata Alam Pulau Sangiang terletak di Desa Cikoneng, Kecamatan Anyer, Kabupaten Serang, Provinsi Banten. Dari Pantai Manuk, perjalanan dilanjutkan dengan naik kapal atau perahu motor ke Pulau Sangiang sekitar satu jam.

7. Pantai Anyer

10 Destinasi Wisata Mempesona di Provinsi Banten
Pantai Anyer sudah dikenal sebagai tempat wisata yang menarik sejak tahun 1980-an. Pantai Anyer termasuk dalam salah satu dari Seven Wonders of Banten (Tujuh Keajaiban Banten). Keindahan Pantai Anyer ini sudah dikenal baik di kalangan wisatawan domestik maupun non domestik. Pantai Anyer berada dalam wilayah administratif Kecamatan Anyer, Kabupaten Serang, Provinsi Banten.


8. Pantai Carita

10 Destinasi Wisata Mempesona di Provinsi Banten
Ada banyak kegiatan yang dapat Anda lakukan untuk menikmati keindahan Pantai Carita, seperti : berenang, menikmati sunset, olahraga pantai, bermain pasir, bermain jet ski, speed boat, banana boat atau sekedar berjemur. Anda juga dapat mengunjungi kawasan taman laut yang bisa ditempuh sekitar 2 jam dengan menggunakan perahu motor dari Pantai Carita. Pantai Carita terletak di wilayah Kecamatan Labuan, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten. 

9. Pantai Karang Bolong
10 Destinasi Wisata Mempesona di Provinsi Banten

Pantai Karang Bolong memiliki daya tarik berupa batu karang besar yang berbentuk setengah lingkaran dengan bagian tengahnya berlubang. Terdapat juga batu karang-batu karang kecil yang berada di sepanjang pantainya. Menikmati keindahan pantai dengan keindahan batuan menambah pesona wisata Pantai Karang Bolong. Pantai Karang Bolong terletak di wilayah Desa Karang Bolong, Kecamatan Anyer, Kabupaten Serang, Provinsi Banten.




10. Pantai Tanjung Lesung

10 Destinasi Wisata Mempesona di Provinsi Banten
Nama Tanjung Lesung berasal dari letaknya yang berupa daratan yang menjorok ke laut mirip ujung lesung, yaitu salah satu alat yang digunakan masyarakat tradisional untuk menumbuk padi. Pantai Tanjung Lesung memiliki tiupan angin dan deburan ombak yang tidak terlalu besar, sehingga cocok digunakan untuk berbagai aktivitas, seperti berenang, berperahu, bermain jetski, dan snorkling. Jika Anda bosan dengan aktivitas pantai, Anda bisa juga mengunjungi desa wisata yang mayoritas penduduknya berprofesi sebagai pengrajin patung badak bercula satu (fauna khas Banten) dan minuman dari daun sirih, atau melihat-lihat kehidupan nelayan di Kampung Cipanon. Pantai Tanjung Lesung terletak di Desa Tanjung Jaya, Kecamatan Panimbang, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten. 

Masih banyak lagi destinasi wisata yang terdapat di Provinsi Banten yang lain kali akan kita bahas. Masih ada Air Terjun Curug Gendang, Kampung Baduy, Gunung Kratau, Pulau Umang, Rawa Dano, dan berbagai pantai serta destinasi wisata lainnya. Pastinya 10 destinasi wisata diatas wajib Anda kunjungi karena sangat mempesona. 

2 Responses to "10 Destinasi Wisata Mempesona di Provinsi Banten"

  1. TERBARU DAN TER-UPDATE MYDRAKOR, Download sekarang juga di GooglePlay MYDRAKOR saatnya nonton film drama korea terbaru dan mudah diaplikasikan, lewat smartphone. Download sekarang juga secara gratis di GooglePlay, Film drama korea menjadi tidak akan tertinggal. MYDRAKOR

    https://play.google.com/store/apps/details?id=id.mydrakor.main

    https://www.inflixer.com/

    ReplyDelete
  2. CUMA di EDENPOKER yang kasih kamu uang jajan banyak dengan GAMPANG! Menangkan belasan hingga puluhan juta rupiah hanya di EDENPOKER!
    Ada bonus 10.000 juga GRATIS LHO!
    BURUAN DAFTAR sekarang juga hanya di www. EDENPOKER. CO .

    WA : +855 7863 3569
    LINK : WWW. Edenpoker .co
    LINK ALTERNATIF : WWW. Edenpoker .BET
    LINK ALTERNATIF : WWW. Edenpoker .CO .

    ReplyDelete